Wednesday, January 9, 2013

Wacana Superstock 250 cc di WSBK . . . Akan Memperhangat persaingan Market Sport 250 cc ?

Wacana Superstock 250 cc di WSBK . . . Akan Memperhangat persaingan Market Sport 250 cc ?

Bro Sekalian, Seperti Kita ketahui Organizer MotoGP yakni Dorna Juga punya pengaruh kuat di Gelaran Balap tingkat dunia lainnya yakni World Superbike WSBK. Menurut crash.net dorna mengajukan wacana agar di 2014 nanti di gelaran balap superstock ditambah satu lagi kelas yakni kelas superstock 250 cc  . . . nah menurut tmcblog tentu bila ini terjadi akan Memperhangat persaingan Sport 250 cc

Seperti kita ketahui Balap superbike series (WSBK) lebih mendekati realita motor produksi masal bila dibandingkan dengan  balap motor prototipe MotoGP series . . . so bisa jadi apa yang terjadi di lintas balap akan sangat lebih mewakili apa yang terjadi di market umum, terlebih apabila pihak penyelenggara memberikan peraturan membuka multi brand untuk bisa berlaga di dalamnya tentu dengan berbagai standar ke adilan karena sepeti kita ketahui pula spek motor motor sport di 250 cc kadang dijumpai dalam berbagai perbedaan seperti Ninja 250 yang dua silinder dan CBR 250R yang masih satu silinder.

Bila EJC pertama dengan Ninja 250R dan Asia Dram Cup dengan CBR 250R merupakan gelaran One Make Race . . . maka akan jauh lebih seru jika Superstock 250 cc membuka potensi multi brand didalamnya . . . Superstock, artinya tidak banyak modifikasi spek pabrikan yang di ubah ubah didalamnya yang tentu imbasnya bisa memperkecil biaya balap sehingga akan membuka semakin banyak kesempatan pembalap pembalap pemula bisa merasakan aura balap jauh leih dini dibanding harus masuk dari superstock 600 cc

Bagaimana kans pabrikan . . . Kawasaki dah punya Ninja 250, Honda sudah punya CBR 250R yang kedepan (entah kapan) ada rumor mau diubah menjadi platform multisilinder, Yamaha? YZF R250  Sekitar 2014  . . . nah kan klop tuh minimal 3 pabrikan dah siapp. Di balap tingkat dunia seperti ini akan terungkap banyak kelebihan dan kekurangan sebuah produk terlebih dalam cakupan Performance . . . nahh Akan kah gelaran WSBK superstock 250 cc ini akan menjadi standar referensi baru dalam memilih motor kedepan? silahkan share pendapat mas bro sekalian, semoga berguna

Taufik of BuitenZorg


Filed under: WSBK Tagged: dorna, superstock 250 cc, wsbk

0 comments:

Post a Comment

load

Blog Archive